Hallo, ayo kita belajar matematika ! 😄
Kali ini kita akan belajar mulai dari mengenal bilangan, kalian tentunya sudah tau dong bagaimana bentuk dari bilangan? Ya, bilangan itu seperti angka-angka yang terlintas dalam pikiran kalian. Pernah gak sih dalam sehari aja kalian tidak berhubungan dengan bilangan? Hayo siapa yang pernah? kalo kalian pernah berarti seharian itu kalian tidur 😆. Bilangan selalu ada dalam kehidupan kita, dan kita selalu melihatnya atau berhubungan dengan bilangan. Seperti misalnya saat bangun tidur yang pertama kali kita lihat adalah bilangan, yaitu jam pada saat kita bangun, atau alarm berbunyi dan kita melihat bilangan yang tertera disana. Pada saat bangun tidur pun kita sudah melihat bilangan, setiap kali kita melihat waktu, untuk setiap jam, menit dan detiknya disaat itulah kita melihat bilangan. Ketika kita membawa uang juga disana kita berhubungan dengan bilangan. Setiap aktivitas manusia sepertinya tidak pernah terpisahkan dari bilangan ya. Lalu, apakah bilangan itu?
Bilangan adalah suatu konsep matematika yang digunakan untuk pencacahan dan pengukuran. Simbol ataupun lambang yang digunakan untuk mewakili suatu bilangan disebut sebagai angka atau lambang bilangan
Nah itu dia definisi bilangan, jika itu adalah bilangan lalu bagaimana dengan angka dan nomor? apakah definisi mereka juga sama dengan bilangan? 😖 mari kita perhatikan definisi berikut :
Angka adalah suatu tanda atau lambang yang digunakan untuk melambangkan bilangan. Contohnya bilangan lima dilambangkan dengan menggunakan angka "5", lambang yang digunakan untuk melambangkan bilangan lima tersebut disebut angka.
Nomor biasanya menunjuk pada satu atau lebih angka yang melambangkan sebuah bilangan bulat dalam sutu barisan bilangan-bilangan bulat yang berurutan. Misalnya kata 'nomor 3' menunjuk salah satu posisi dalam barisan bilangan-bilangan 1,2,3,4, ... dst. Kata nomor sangat erat dengan pengertian urutan.
Itu dia definisi angka dan nomor, apakah kalian bisa membedakannya? bisa disimpulkan bahwa bilangan merupakan konsep matematika yang digunakan untuk pencacahan dan pengukuran, angka adalah tanda, symbol atau lambang yang digunakan untuk melambangkan seperti apakan bilangan yang dimaksud, dan nomor berkaitan dengan menunjuk satu bilangan dari suatu urutan bilangan. Kalo masih bingung silahkan baca lagu definisinya, semoga sejauh ini kalian tidak bingung ya 😄. Pada definisi bilangan di atas disebutkan "bilangan bulat" loh apa sih bilangan bulat itu?
Bilangan bulat terdiri dari bilangan cacah (0,1,2,3, ....) dan bilangan negatif (-1,-2,-3, ... ;-0 adalah sama dengan 0 sehingga tidak lagi dimasukan secara terpisah). Bilangan bulat dapat dituliskan tanpa komponen desimal atau pecahan.
Apakah kalian tau bilangan apakah yang biasanya kita lihat pada jam dinding atau jam tangan kita? Bilangan-bilangan tersebut disebut dengan bilangan asli, yaitu himpunan bilangan bulat positif yang bukan nol (1,2,3,4, ...). Pada jam kita bisa melihat bilangan 1 sampai 12, bilangan-bilangan tersebut disebut bilangan asli. Namun pada jam digital, kalian sering melihat bilangan 00 tertera pada jamnya, nah berarti pada jam digital terdapat bilangan bulat karena ada bilangan 0 (nol) dan bilangan asli.
Bilangan itu bukan hanya ada bilangan bulat dan bilangan asli saja loh. Ada banyak macam-macam bilangan yang perlu kita ketahui, mari perhatikan tabel sistem bilangan berikut :
Terimakasih telah mengunjungi vadyanita's blog materi BILANGAN 😄sampai jumpa di postingan berikutnya, see u leter!✋
WAH BAGUS ARTIKELNYA. JANGAN LUPA MAMPIR Klik di sini
ReplyDeletemembantu banget buat belajar
ReplyDeleteharga shampo clear